SHIN MIMIBUKURO DAI ICHIYA - KISAH #37 : BOCAH DI KORIDOR RYOKAN
Kisah ini berlatar di sebuah ryokan tempat A-san menginap selama wisata kelulusan ketika ia masih sekolah.
Koridor ryokan tersebut berujung di sudut sebuah belokan ke kanan yang menuju tempat pemandian air panas. Kala itu, ia sedang berjalan keluar kamar tamu bersama teman-teman sekelasnya dan bersiap untuk ke pemandian.
Seorang bocah kemudian mendadak muncul di koridor, melintas cepat dari belakang mereka. Saat si bocah sampai di ujung koridor, ia berbelok, lalu mengintip dari balik sudut secara tiba-tiba.
Kemudian bocah laki-laki ini berjalan cepat ke arah mereka lagi, melesat dengan langkah lincah, lalu menghilang dari pandangan di belakang mereka. Namun setelah beberapa saat, bocah itu berbalik menyusul mereka, berbelok di ujung koridor, kemudian mengintip lagi.
Si bocah tampak menunggu rombongan ini sampai di sudut koridor.
"Anaknya orang ryokan, ya? Mengganggu banget!" pikir mereka sambil memandang si bocah yang masih mengintip dari balik sudut.
Ketika rombongan hampir mendekati sudut, si bocah tahu-tahu menarik kembali kepalanya dan menghilang.
"Pasti dia sembunyi buat menunggu kita."
Sesaat sebelum rombongan hendak berbelok ke kanan, mereka bertemu pandang dengan bocah itu lagi. Wajah si bocah tampak di ketinggian yang hampir menyamai langit-langit, mengawasi rombongan itu.
"Hah?"
Mereka semua terkejut, mengira si bocah pasti sedang berdiri di atas tangga atau semacamnya. Akan tetapi setelah lewat dari tikungan, tidak ada tanda-tanda keberadaan bocah tadi, baik tangga atau benda sejenis pun tidak ada. Yang terlihat di hadapan mereka hanyalah punggung para teman sekelas lain yang berjalan jauh di depan.
Penerjemah : Sultan Palsu
Komentar
Posting Komentar