Ini adalah pengalaman M-san yang bermalam di sebuah ryokan. M-san mematikan lampu dan berbaring di tempat tidur malam itu, pikirannya masih disibukkan berbagai hal untuk esok hari, jadi, kesadarannya masih jernih. Tanpa terduga, duag ! mendadak ambrol dari atas. Suatu beban seberat tubuh manusia tiba-tiba menekannya. Ada sosok yang dengan kuatnya menahan lengan M-san, membuat tubuh bagian atasnya tidak bisa digerakkan maupun dibangkitkan. Terlebih lagi, sosok ini mulai mencekik leher M-san secara perlahan. Sensasi sentuhan yang serasa hidup semacam ini pastilah berasal dari seseorang . Dalam kegelapan, lengan yang mencekik leher disertai bayang-bayang bagian lengan mencapai bahu, timbul. Bagian leher ke atas hanyalah lompong, tubuhnya transparan. Kekuatan cekikannya pun kian menguat. Mustahil! Dia bukan orang hidup! Begitu M-san terpikir akan hal ini, ia langsung meraung keras. "Kau orang mati, kan?...